Hubungan Antara Penggunaan Media Sosial Dalam Bentuk Instagram Dengan Tingkat Kunjungan St. Bier Bar & Kitchen Yogyakarta

Hartanto, Adrean (2019) Hubungan Antara Penggunaan Media Sosial Dalam Bentuk Instagram Dengan Tingkat Kunjungan St. Bier Bar & Kitchen Yogyakarta. Bachelor thesis, STP AMPTA Yogyakarta.

[img] Text
COVER - BAB 1_opt.pdf

Download (455kB)
[img] Text
BAB 2 - BAB 4_opt.pdf
Restricted to Registered users only

Download (692kB)
[img] Text
BAB 5 - LAMPIRAN_opt.pdf

Download (2MB)

Abstract

Instagram adalah sebuah aplikasi dari smartphone yang khusus untuk media sosial yang merupakan salah satu dari media digital yang mempunyai fungsi hampir sama dengan twitter, namun perbedaannya terletak pada pengambilan foto dalam bentuk atau tempat untuk berbagi informasi terhadap penggunanya. Instagram juga dapat memberikan inspirasi bagi penggunanya dan juga dapat meningkatkan kreatifitas. Oleh karena keunggulannya saat ini instagram mulai digunakan sebagai salah satu media berbisnis. Salah satu nya digunakan sebagai media promosi. Penelitian ini untuk mengertahui apakah benar bahwa variabel tingkat kunjungan dipengaruhi oleh variabel media sosial dalam bentuk instagram secara signifikan dan untuk mengetahui bentuk hubungan dari penggunaan media sosial instagram sebagai media promosi guna meningkatkan tingkat kunjungan. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan instrumen penelitian dalam bentuk kuisioner dengan 18 butir pernyataan, untuk menguji validitas instrumen penelitian penulis menggunakan uji korelasi pearson product moment sedangkan untuk menguji reliabilitas instrumen penulis menggunakan uji t.Dalam penelitian ini untuk menguji hipotesis dan mengetahui hubungan antara variabel penggunaan instagram dengan tingkat hunian kamar, peneliti menggunakan alat uji korelasi pearson product moment dengan alat bantu SPSS. Responden yang digunakan sebanyak 71 orang, responden merupakan followers dari instagram St. Bier Bar & kitchen Yogyakarta. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa melalui analisis uji korelasi pearson product moment diperoleh nilai r hitung sebesar 0,530 . sedangkan nilai r tabel dengan N = 71 pada taraf signifikansi 5% sebesar 0,235. Jadi nilai r hitung lebih besar dari r tabel sehingga hubungan nya positif dan signifikan. Dengan nilai r hitung sebesar 0,530 juga dapat disimpulkan bahwa berdasarkan pedoman tingkat kekuatan hubungan antar variabel hubungan antara variabel penggunaan instagram dengan tingkat kunjungan dapat dikategorikan kedalam tingkat hubungan moderat atau sedang, karena berada diantara 0.50 ≤ r < 0.70 atau -0.50 ≤ r < -0.70. Dari hasil uji t juga didapatkan nilai t hitung sebesar 5,190 yang berarti t hitung lebih besar dari t tabel (1,997 dengan N = 70). maka secara statistik disimpulkan bahwa Ho ditolak dan Ha diterima artinya terjadi korelasi yang signifikan antara variabel penggunaan media sosial instagram dengan variabel tingkat kunjungan. Kesimpulan dari seluruh hasil uji yang dilakukan peneliti dapat diartikan bahwa terjadi hubungan yang positif dan signifikan dengan tingkat kekuatan hubungan moderat yang dapat diartikan penggunaan instagram sebagai media promosi berpengaruh 50% - 60% terhadap meningkatnya kunjungan dan 40% - 50% sisanya dipengaruhi oleh faktor – faktor diluar variabel penggunaan instagram sebagai media sosial. Kata kunci : Social Media, Instagram, tingkat kunjungan

Item Type: Thesis (Bachelor)
Student ID Number: 315100760
Uncontrolled Keywords: Social Media, Instagram, Tingkat Kunjungan
Subjects: Marketing > Marketing Strategy
Marketing > E-Commerce
Divisions: Pengelolaan Perhotelan D-IV
Depositing User: Bama Suprobojati SIP.
Date Deposited: 10 Feb 2020 04:08
Last Modified: 08 Jul 2020 02:33
URI: http://repository.ampta.ac.id/id/eprint/128

Actions (login required)

View Item View Item