Analisa Hygiene dan Sanitasi Dalam Pengolahan Produk di Emersiahotel Lampung

Yuliyanti, Silva Eka (2018) Analisa Hygiene dan Sanitasi Dalam Pengolahan Produk di Emersiahotel Lampung. Bachelor thesis, STP AMPTA Yogyakarta.

[img] Text
COVER - BAB I_opt.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB II - BAB IV_opt.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V - LAMPIRAN_opt.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: Hygiene dan Sanitasi Dalam Pengolahan Produk di Emersia Hotel and Resort. Dalam suatu hotel terdapat beberapa departemen yang berperan penting terhadap pendapatan hotel tersebut. Tugas Food and Baverage Departmen adalah menyediakan makanan dan minuman bagi tamu dengan pelayanan makan dan minum. Disamping itu juga memperhatikan hygiene dan sanitasi, sehingga makanan dapat di konsumsi secara sehat. Pengolahan yang tidak baik akan menghasilkan makanan yang mempunyai resiko dan akan merugikan hotel. Memperhatikan standar hygiene dan sanitasi makanan serta cara pengolahannya akan berpengaruh terhadap produk yang dihasilkan. Oleh karena itu dapat difokuskan masalah penerapan standar hygiene dan sanitasi dalam mengolah makanan di Emersia Hotel Lampung. Dengan tujuan untuk mengetahui standar hygiene perorangan, alat masak dan juga hygiene tempat kerja serta untuk mengetahui standar sanitasi yang baik dalam mengolah makanan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Sumber data dalam penelitian ini meliputi Executive Chef, Food and Beverage Manager, Chief Steward. Penelitian ini berlokasi di Jalan Wolter Monginsidi No. 70, Bandar Lampung. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data dalam penelitian adalah observasi, wawancara, dokumentasi, dan studi pustaka. Data yang telah diperoleh dianalisis dengan reduksi, disajikan dalam display data deskriptif kemudian ditarik kesimpulan. Metode yang digunakan untuk memperoleh keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Dari hasil wawancara dan observasi diketahui bahwa kesadaran karyawan terhadap hygiene dan sanitasi dalam pengolahan produk di food & beverage product Emersia Hotel and Resort sudah baik sehingga dapat dikatakan bahwa setiap karyawan mematuhi apa yang sudah menjadi patokan kerja. Departement head tiap section juga sudah baik dalam mengawasi dan menindaklanjuti apabila terdapat karyawan yang melanggar salah satu standar hygiene dan sanitasi yang ada di food & beverage product. Namun dalam beberapa hal masih terdapat cook dan cook helper kurang dalam mematuhi SOP, m ereka diharapkan lebih untuk mematuhi segala SOP yang ada sehingga pelaksanaan SOP dapat berjalan dengan maksimal. Kata kunci : Hygiene, Sanitasi, Pengolahan Produk, Food & Beverage Department.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Student ID Number: 314100753
Uncontrolled Keywords: Hygiene, Sanitasi, Pengolahan Produk, Food & Beverage Department.
Subjects: Food and Beverage > Hygiene and Sanitation
Hotel > Food and Beverage Department
Food and Beverage > Food Product > Food Processing
Divisions: Pengelolaan Perhotelan D-IV
Depositing User: Bama Suprobojati SIP.
Date Deposited: 02 Apr 2020 02:58
Last Modified: 09 Jul 2020 02:43
URI: http://repository.ampta.ac.id/id/eprint/164

Actions (login required)

View Item View Item