Strategi Pengembangan Objek Wisata Pantai Watu Lumbung Berbasis Ekowisata di Kabupaten Gunungkidul

Qori, Muhammad Nurus Samman (2023) Strategi Pengembangan Objek Wisata Pantai Watu Lumbung Berbasis Ekowisata di Kabupaten Gunungkidul. Bachelor thesis, Sekolah Tinggi Pariwisata AMPTA Yogyakarta.

[img] Text
MUHAMMAD NURUS SAMMAN QORI, HALAMAN JUDUL - BAB I.pdf

Download (876kB)
[img] Text
MUHAMMAD NURUS SAMMAN QORI, BAB II - BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (872kB)
[img] Text
MUHAMMAD NURUS SAMMAN QORI, BAB V - LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

Abstract

Pariwisata berbasis alam, khususnya ekowisata, menjadi fokus penting dalam pengembangan destinasi wisata di era saat ini. Pengembangan destinasi wisata Pantai Watu Lumbung pada dasarnya adalah suatu proses bagaimana menjadikan wisata tersebut dapat berkembang dan sebagai pusat wisata yang mempunyai unsur 3 A yaitu Atraksi, Amenitas dan Aksesibilitas . Dalam pengembangan aspek 3A di daerah tujuan wisata, organisasi atau pengelola hendaknya memiliki konsep perencanaan yang baik, mengidentifikasi potensi faktor faktor yang bersifat internal dan eksternal sehingga akan dapat menentukan strategi yang harus dikembangkan untuk menjadikan wisata menjadi destinasi yang menarik baik secara lokal maupun mancanegara. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif , metode penelitian yang digunakan melibatkan survei lapangan, wawancara, dan analisis data, mengidentifikasi langsung untuk memahami potensi alam, keberlanjutan lingkungan, serta preferensi pengunjung sehingga menjadi bahan pertimbangan dalam membuat analisis SWOT (kekuatan / Strengths), kelemahan/ weaknesses), peluang / opportunities), dan ancaman/ threats) sehingga mendapat kesimpulan dan mengusulkan serangkaian strategi pengembangan yang melibatkan partisipasi masyarakat lokal, pengelolaan sumber daya alam secara berkelanjutan, dan promosi pariwisata. Berdasarkan hasil penggalian identifikasi 3 unsur A Atraksi, Amenitas dan Aksesibilitas dan menggali identifkasi potensi faktor internal SWOT (kekuatan / Strengths), kelemahan/ weaknesses), peluang / opportunities), dan ancaman/ threats)tersebut diatas, maka berdasarkan hasil perhitungan penelitian pada matriks SWOT pada diagram kuadran kartesius menunjukan posisi Pantai Watu Lumbung pada kuadran I yaitu Growth Strategy (strategi bertumbuh/berkembang) dengan nilai 0,29 pada matriks IFAS dan 0,23 pada matriks EFAS posisi ini menandakan objek wisata Pantai Watu Lumbung yang kuat dan mempunyai peluang dalam pengembangan ekowisata yang dapat memberikan manfaat ganda, yaitu meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat sambil melestarikan keasrian dan ekosistem pantai. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi pedoman bagi pemerintah daerah, pihak swasta, dan pihak terkait dalam mengembangkan strategi berkelanjutan untuk objek wisata Pantai Watu Lumbung di Gunungkidul.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Student ID Number: 521200128
Uncontrolled Keywords: SWOT,IFAS,EFAS,Ekowisata,Yogyakarta,Pariwisata
Subjects: Tourism
Tourism > Tourism Development
Divisions: Pariwisata S-I
Depositing User: Bama Suprobojati SIP.
Date Deposited: 02 Feb 2024 02:25
Last Modified: 24 Apr 2024 02:17
URI: http://repository.ampta.ac.id/id/eprint/1985

Actions (login required)

View Item View Item