Pengembangan Wisata Minat Khusus Sebagai Strategi Pembangunan Pariwisata Berbasis Masyarakat di Kabupaten Tambrauw Provinsi Papua Barat

Baru, Thomas (2017) Pengembangan Wisata Minat Khusus Sebagai Strategi Pembangunan Pariwisata Berbasis Masyarakat di Kabupaten Tambrauw Provinsi Papua Barat. Bachelor thesis, STP AMPTA Yogyakarta.

[img] Text
COVER - BAB 1_opt.pdf

Download (884kB)
[img] Text
BAB 2 - BAB 4_opt.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text
BAB 5 - LAMPIRAN_opt.pdf

Download (230kB)

Abstract

Pengembangan pariwisata minat khusus di Kabupaten Tambrauw dijadikan sebagai strategi pemodelan desain produk wisata yang berkharakter, dan berciri khas. Dalam penelitian ini peneliti menyebutnya pariwisata baru (new tourism). Pariwisata baru memiliki disain jenis-jenis produk wisata dan atraksinya bersifat khusus dan khas. Tujuan dari penelitian ini hendak menawarkan sebuah konsep pariwisata minat khusus (special interest tourism) yang merupakan pariwisata baru sebagi alaternatif solusi pengembagan pariwisata yang memiliki ciri dan karakter khusus, menganut prinsip pembangunan pariwisata yang bertanggungjawab dan berkelanjutan kepada daerah yang baru berkembang dan minim infrastrukturnya dalam upaya percepatan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat. Untuk mengetahui bagaimana pengembangan wisata minat khusus sebagai strategi pembangunan pariwisata berbasis masyarakat di Kabupaten Tambrauw, mengidentifikasi faktor-faktor yang menjadi kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman dalam pengembangan wisata minat khusus sebagai strategi pembangunan pariwisata berbasis masyarakat di Kabupaten Tambrauw Provinsi Papua Barat. Lokasi penelitian di Kabupaten Tambrauw Provinsi Papua Barat, difokuskan pada Pemerimtah Kabuapaten Tambrauw yaitu BAPPEDA, Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olah Raga, Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Kampung, Dinas Kehutanan, Distrik Fef, Kampung Sikor dan Kampung Wayo sebagai sampel.. Teori yang digunakan adalah Analisis SWOT Freddy Rangkuti 1997. Data primer berupa data hasil wawancara (interview) dan hasil fokus group diskusi (FGD). Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Hasil penelitian bahwa konsep pariwisata minat khusus (special interest tourism ) di Kabupaten Tambrauw sesuai dengan strategi perencanaan pariwisata daerah, yang sejalan dengan pengembangan wisata minat khusus dan partisipasi masyarakat sebagi basis pembangunan pariwisata. Bahwa pilihan jenis wisata minat khusus yang merupakan strategi daerah, yang secara selektif dan bijaksana memanfaatkan sumber daya alam, budaya dan kreatifitas masyarakat seiring dengan seberapa besar peran dan keterlibatan masyarakat lokal, merupakan tujuan pembangunan pariwisata yang berbasis masyarakat (community based tourism development) dan menempatkan masyarakat lokal sebagai subjek pembangunan pariwita di kabupaten Tambrauw. Kebijakan Pengembangan wisata minat khusus sebagai strategi pembangunan pariwisata berbasis masyarakat di Kabupaten Tambrauw adalah implementasi UU No. 10 Tahun 2009 tentang Kepariwisataan, Visi, Misi, RPJP, RTRW Tahun 2011 dan RIPPDA Kabupaten Tambrauw 2015 merupakan kewenangan daerah melalui Perencanaan, strategi dan kebijakan, yang memberikan ruang Partisipasi dan peran aktif masyarakat dalam pembangunan. Bahwa pengembangan wisata minat khusus sebagai strategi pembangunan pariwisata berbasis masyarakat di Kabupaten Tambrauw Provinsi Papua Barat, masih dominan dipengaruhi oleh tingginya faktor internal Kelemahan dan faktor eksternal Ancaman sehingga berdampak kepada efektifitas pemerintahan, pembangunan, pelayanan publik yang belum maksimal, disamping rendahnya koordinasi, integrasi, singkronisasi dan simplifikasi antara organiasi pemerintah dan para pihak berdampak luas terhadap tidak sampainya kebijakan dan program dari SKPD kepada pemerintah Distrik dan Kampung. Sehingga pentingnya meningkatkan sinergitas antara pemrintah, pelaku usaha pariwisata, masyarakat dan pemangku kepentingan menjadi prioritas utama. Kata kunci: Strategi Pengembangan,Wisata Minat Khusus, Pariwisata Berbasis Masyarakat, SWOT.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Student ID Number: 151200066
Uncontrolled Keywords: Strategi Pengembangan, Wisata Minat Khusus, Pariwisata Berbasis Masyarakat, SWOT.
Subjects: Tourism > Tourism Development
Science > Analytical Study
Social Science > Participation of Society
Divisions: Pariwisata-SI
Depositing User: Bama Suprobojati SIP.
Date Deposited: 19 Jun 2021 04:39
Last Modified: 19 Jun 2021 04:39
URI: http://repository.ampta.ac.id/id/eprint/262

Actions (login required)

View Item View Item