Pengelolaan Pariwisata berbasis masyarakat (community based tourism) di Desa Wisata Karanganyar Borobudur Magelang.

Widodo, Setyo Adi (2019) Pengelolaan Pariwisata berbasis masyarakat (community based tourism) di Desa Wisata Karanganyar Borobudur Magelang. Bachelor thesis, STP AMPTA Yogyakarta.

[img] Text
COVER - BAB 1_opt.pdf

Download (465kB)
[img] Text
BAB 2 - BAB 4_opt.pdf
Restricted to Registered users only

Download (881kB)
[img] Text
BAB 5 - LAMPIRAN_opt.pdf

Download (685kB)

Abstract

Desa Wisata Karanganyar sudah menjadi tujuan banyak wisatawan terutama dari mancanegara untuk melihat langsung cara pembuatan gerabah tradisional. Munculnya fenomena pengelolaan pariwisata berbasis masyarakat merupakan kritik atas pengelolaan wisata yang dilaksanakan tanpa melibatkan masyarakat dan dipandang kurang mampu memberdayakan masyarakat. Pariwisata berbasis masyarakat community based tourism (CBT) merupakan konsep pengelolaan kepariwisataan dengan mengedepankan partisipasi aktif masyarakat dengan tujuan untuk memberikan kesejahteraan bagi mereka dengan tetap menjaga kualitas lingkungan, serta melindungi kehidupan sosial dan budayanya. Konsep pariwisata berbasis masyarakat berkesesuaian dengan pariwisata berkelanjutan (sustainable tourism) yang memerlukan partisipasi masyarakat. Penelitian dengan judul “Pengelolaan Pariwisata Berbasis Masyarakat (Community Based Tourism) di Desa Wisata Karanganyar Borobudur Magelang” bertujuan untuk mengetahui pengelolaan pariwisata Desa Wisata Karanganyar dan untuk mengetahui partisipasi masyarakat dalam pengembangan Desa Wisata Karanganyar. Metode penelitian yang digunakan untuk penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Adapun sumber data yang digunakan adalah data primer dan sekunder yang diperoleh peneliti secara langsung (dari tangan pertama) dari hasil observasi, dan wawancara serta mengambil data dari sumber yang sudah ada, seperti dokumen resmi pemerintah, lembaga, pengelola maupun stakeholder lainnya. Berdasarkan analisa data yang dilakukan, diperoleh kesimpulan bahwa (1) Desa Wisata Karanganyar telah menerapkan beberapa prinsip community based tourism (CBT). Salah satunya adalah Membantu Berkembangnya Pembelajaran Tentang Pertukaran Budaya, pengelola Desa Wisata Karanganyar dan para pelaku seni mengajarkan kepada anak-anak Desa Karanganyar cara pembuatan gerabah dan belajar tarian Topeng Ireng. (2) Masih kurangnya partisipasi masyarakat Desa Karanganyar yang disebabkan karena rendahnya kesadaran wisata, serta belum sadarnya masyarakat tentang peluang bisnis di industri pariwisata sebagai salah satu alternatif penghasilan yang potensial.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Student ID Number: 514100363
Uncontrolled Keywords: Community Based Tourism (CBT), masyarakat, pariwisata, pengelolaan
Subjects: Tourism
Tourism > Community Based Tourism
Management
Divisions: Pariwisata S-I
Depositing User: Bama Suprobojati SIP.
Date Deposited: 04 Jan 2022 07:00
Last Modified: 04 Jan 2022 07:00
URI: http://repository.ampta.ac.id/id/eprint/507

Actions (login required)

View Item View Item