Transformasi Adaptif Kampung Wisata Prawirotaman Melalui Pendekatan Environmental Competence

Kuncoro, Dana Devanda (2019) Transformasi Adaptif Kampung Wisata Prawirotaman Melalui Pendekatan Environmental Competence. Bachelor thesis, STP AMPTA Yogyakarta.

[img] Text
COVER - BAB 1_opt.pdf

Download (773kB)
[img] Text
BAB 2 - BAB 4_opt.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text
BAB 5 - LAMPIRAN_opt.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana transformasi adaptif Kampung Wisata Prawirotaman melalui pendekatan environmental competence dalam kurun waktu 5 tahun, dimulai dari tahun 2014 hingga tahun 2019. Penelitian ini dilakukan di Kampung Wisata Prawirotaman Kota Yogyakarta. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sumber data dalam Penelitian ini adalah masyarakat lokal, ketua RT dan RW, pengusaha, dan kelurahan Brontokusuman. Data dianalisis dengan teknik reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa: (1) 58% bangunan yang mempertahankan aktivitas awal atau tidak mengalami perubahan fungsi bangunan, mencapai 42 bangunan. 34% bangunan rumah tinggal menjadi bangunan komersial, mencapai 26 bangunan, dan sebanyak 8% bangunan yang mengalami perubahan fungsi namun tetap mempertahankan fungsi lamanya, mencapai 6 bangunan.(2) Semakin berkembangnya aktifitas pariwisata di Kampung Wisata Prawirotaman menyebabkan terjadinya kemacetan, ruang publik yang diprivatisasi, terbatasnya ruang terbuka hijau.(3) Masyarakat dapat beradaptasi terhadap perubahan lingkunganya dengan meningkatkan keterampilan dan menerima perubahan yang terjadi, sehingga berdampak terhadap ekonomi masyarakat yang meningkat.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Student ID Number: 515100448
Uncontrolled Keywords: Transformasi Adaptif; Environmental Competence; Kampung Wisata Prawirotaman
Subjects: Tourism > Tourist Village
Divisions: Pariwisata S-I
Depositing User: Bama Suprobojati SIP.
Date Deposited: 05 Jan 2022 04:22
Last Modified: 05 Jan 2022 04:22
URI: http://repository.ampta.ac.id/id/eprint/522

Actions (login required)

View Item View Item