Putri, Eginius Dewi (2020) Pengembangan Ekowisata Berbasis Masyarakat (Studi Kasus Wisata Alam Puncak Eltari Desa Golo Damu Mbeliling Manggarai Barat NTT). Bachelor thesis, STP AMPTA Yogyakarta.
Text
COVER - BAB 1_opt.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB 2 - BAB 4_opt.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
BAB 5 - LAMPIRAN_opt.pdf Download (1MB) |
Abstract
Wisata Alam Puncak Eltari merupakan salah satu objek wisata yang terletak di Desa Golo Damu, Kecamatan Mbeliling, Kabupaten Manggarai Barat, yang baru dikembangkan sebagai kawasan ekowisata. Objek wisata ini, masih memiliki permasalahan baik dari aspek lingkungan maupun aspek pengelolaan, sehingga aktivitas wisata di kawasan ini belum berkembang dengan baik. Tujuan penelitian ini dilakukan adalah untuk mengetahui potensi, kendala yang dihadapi dan bentuk pengembangan ekowisata berbasis masyarakat di Objek Wisata Alam Puncak Eltari. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, yaitu menguraikan data dari hasil observasi, proses wawancara dengan informan (Kepala Bidang Destinasi dan Pemasaran Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Manggarai Barat, Pemerintah Desa Golo Damu, dan masyarakat yang tergabung dalam kelompok ekowisata), dokumentasi dan studi pustaka yang diperoleh selama penelitian dilakukan. Sementara itu, rencana pengembangan ekowisata berbasis masyarakat di Objek Wisata Alam Puncak Eltari dirumuskan dengan menggunakan pendekatan analisis SWOT. Dari analisis SWOT yang dilakukan oleh peneliti dapat diketahui kekuatan yang ada adalah pemandangan yang masih alami (hutan) dan keberadaan burung endemik (Serindit, Kehicap, Celepuk dan Gagak Flores). Sedangkan kelemahan yang ada yaitu pengelolaan Objek Wisata Alam Puncak Eltari belum dilakukan sepenuhnya oleh pokdarwis/kelompok ekowisata. Berdasarkan masukan dari matrik IFAS dan EFAS, pengembangan ekowisata berbasis masyarakat di Objek Wisata Alam Puncak Eltari dirumuskan dengan menggunakan strategi SO (kekuatan dan peluang) yaitu strategi mengembangkan secara optimal potensi yang ada seperti mengembangkan daya tarik yang dimiliki objek wisata, menggabungkan potensi alam, bird watching dan budaya yang dimiliki oleh masyarakat dan dikemas dalam satu paket wisata dengan memanfaatkan peluang berupa dukungan dari pemerintah dan lembaga swasta Selain itu, strategi pengembangan dapat dilakukan pula dengan strategi WO (kelemahan dan peluang) yaitu meminimalkan kelemahan dengan membuat program kerja yang jelas untuk mewujudkan fungsi dan tujuan pembentukan organisasi pokdarwis/ekowisata dengan memanfaatkan peluang berupa dukungan dari pemerintah dan lembaga swasta dalam meningkatkan kualitas objek wisata (fasilitas sarana dan prasarana serta promosi) dan SDM pengelola ekowisata. Segenap upaya ini perlu dilakukan oleh pemerintah dan masyarakat agar Objek Wisata Alam Puncak Eltari lebih menarik dan bisa bersaing dengan objek wisata lain yang di sekitar serta satwa endemik di dalamnya tetap terjaga.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Student ID Number: | 516100564 |
Uncontrolled Keywords: | Pengembangan, Ekowisata Berbasis Masyarakat, Wisata Alam |
Subjects: | Tourism > Ecotourism Tourism > Tourism Development Social Science > Participation of Society |
Divisions: | Pariwisata S-I |
Depositing User: | Bama Suprobojati SIP. |
Date Deposited: | 26 Jan 2022 03:17 |
Last Modified: | 26 Jan 2022 03:17 |
URI: | http://repository.ampta.ac.id/id/eprint/789 |
Actions (login required)
View Item |