Strategi Pemerintah Kota Batam Dalam Mempromosikan Kota Batam sebagai Wisata Cross Border

Mahardhina, Richa (2020) Strategi Pemerintah Kota Batam Dalam Mempromosikan Kota Batam sebagai Wisata Cross Border. Bachelor thesis, STP AMPTA Yogyakarta.

[img] Text
COVER - BAB 1_opt.pdf

Download (328kB)
[img] Text
BAB 2 - BAB 4_opt.pdf
Restricted to Registered users only

Download (860kB)
[img] Text
BAB 5 - LAMPIRAN_opt.pdf

Download (426kB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui strategi apa saja yang digunakan Pemerintah Kota Batam dalam mempromosikan Kota Batam sebagai wisata cross border. Penelitian ini dilakukan di Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Batam pada bulan Desember 2019 – Januari 2020. Data penelitian diperoleh dari proses wawancara (interview) dengan 2 orang informan, yaitu Sekretaris Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Batam dan Kepala Seksi Promosi Wisata Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Batam. Selain wawancara (interview), data penelitian juga diperoleh dari hasil observasi, dokumentasi, dan studi pustaka. Pengambilan cuplikan (sampling) dilakukan dengan teknik purposive sampling. Metode analisis yang dilakukan dalam penelitian ini adalah metode analisis kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya strategi Pemerintah Kota Batam dalam mempromosikan Kota Batam sebagai wisata cross border, yaitu 1) periklanan (advertisement), yang meliputi media cetak (surat kabar, majalah, baliho) dan media elektronik (radio, televisi, website resmi, whatsapp, dan instagram); 2) penjualan pribadi (personal selling), yang meliputi penekanan dalam 3A (atraksi, amenitas, dan aksesibilitas) dan merangkul Pentahelix atau ABCGM (academicy, business, community, government, dan media); 3) promosi penjualan (sales promotion), yang meliputi program Hot Deals, Table Top, dan Batam Great Sale; dan 4) hubungan masyarakat (public relations), yang meliputi pemberlakuan Peraturan Daerah Nomor 1 Tahun 2018 tentang Pemajuan Kebudayaan Melayu.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Student ID Number: 514100423
Uncontrolled Keywords: Wisata Cross Border, Strategi Promosi, Kota Batam
Subjects: Tourism
Economy > Marketing > Promotion
Divisions: Pariwisata S-I
Depositing User: Bama Suprobojati SIP.
Date Deposited: 15 Feb 2022 02:44
Last Modified: 15 Feb 2022 02:44
URI: http://repository.ampta.ac.id/id/eprint/847

Actions (login required)

View Item View Item