Hasna Mutia Sita Pengaruh Kualitas Kamar Terhadap Kepuasan Tamu Yang Menginap di Grand Zuri Malioboro Yogyakarta

Putri, Hayva Devara (2022) Hasna Mutia Sita Pengaruh Kualitas Kamar Terhadap Kepuasan Tamu Yang Menginap di Grand Zuri Malioboro Yogyakarta. Bachelor thesis, STP AMPTA Yogyakarta.

[img] Text
HAYVA DEVARA PUTRI, HALAMAN JUDUL - BAB I.pdf

Download (6MB)
[img] Text
HAYVA DEVARA PUTRI, BAB II - BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
HAYVA DEVARA PUTRI, BAB V - LAMPIRAN.pdf

Download (734kB)

Abstract

Kualitas kamar merupakan tingkat baik buruknya kondisi suatu kamar. Kualitas kamar akan mempengaruhi tingkat kepuasan tamu selama menginap. Kepuasan menginap adalah keseluruhan sikap yang ditunjukan oleh tamu atas barang dan jasa yang mereka peroleh selama menginap. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh kualitas kamar terhadap kepuasan tamu yang menginap baik secara parsial maupun secara simultan di Grand Zuri Malioboro Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan analisis deskriptif dan regresi linear berganda. Data penelitian dikumpulkan menggunakan teknik wawancara terhadap manajemen, observasi, dokumentasi dan kuesioner yang disebarkan kepada 100 responden tamu yang sudah pernah menginap dengan teknik purposive sampling, lalu diolah menggunakan SPSS versi 20. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh kualitas room secara parsial untuk Kebersihan (X1) terhadap kepuasan menginap adalah sebesar 7.702, Kerapian (X2) terhadap kepuasan menginap adalah sebesar 1.278, dan untuk Kelengkapan (X3) terhadap kepuasan tamu menginap adalah sebesar 2.014. Secara simultan ketiga variabel yaitu Kebersihan (X1), Kerapian (X2) dan Kelengkapan (X3) berpengaruh terhadap Kepuasan Menginap (Y) dengan Fhitung > Ftabel yaitu 90.057 > 2.70. Nilai Adjusted R Square sebesar 0,730, dapat diartikan kebersihan, kerapian dan kelengkapan mampu mempengaruhi kepuasan tamu yang menginap sebesar 73%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan bahwa variabel yang memiliki pengaruh paling besar adalah Kebersihan (X1). Hal ini disebabkan karena kamar dalam keadaan hygiene, kebersihan area tempat tidur dan kamar mandi selalu terjaga serta sirkulasi udara yang baik di dalam kamar sehingga membuat variabel Kebersihan (X1) paling berpengaruh. Maka dapat disimpulkan Ha diterima dan H0 ditolak.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Student ID Number: 318101208
Uncontrolled Keywords: Kualitas Kamar, Kepuasan Menginap
Subjects: Tourism > Tourist / Traveler > Tourist Satisfaction
Divisions: Pengelolaan Perhotelan D-IV
Depositing User: Bama Suprobojati SIP.
Date Deposited: 28 Mar 2023 03:15
Last Modified: 28 Mar 2023 03:15
URI: http://repository.ampta.ac.id/id/eprint/1501

Actions (login required)

View Item View Item