Sari, Inka Widya (2022) Penerapan Keselamatan dan Keamanan Pengunjung Destinasi Wisata Lengkung Langit Lampung Pascapandemi Covid-19. Bachelor thesis, STP AMPTA Yogyakarta.
Text
COVER - BAB 1_opt.pdf Download (754kB) |
|
Text
BAB 2 - BAB 4_opt.pdf Restricted to Registered users only Download (690kB) |
|
Text
BAB 5 - LAMPIRAN_opt.pdf Download (1MB) |
Abstract
Destinasi Wisata Lengkung Langit merupakan wisata buatan yang menyuguhkan panorama alam Gunung Betung dan area perkotaan kota Kemiling dan Pesawaran. Letaknya berada di daerah ketinggian Pinangjaya, Kecamatan Kemiling, Kota Bandar Lampung. Aksesnya sangat mudah dijangkau dari pusat kota Bandar Lampung. Destinasi wisata ini baru dibuka pada akhir tahun 2020 pada masa pandemi covid-19. Waktu dibukanya destinasi wisata ini bertepatan dengan masa puncak kejenuhan masyarakat Lampung yang selama terjadinya PPKM tidak bisa melakukan kegiatan berwisata. Tingkat kunjungannya mengalami kenaikan yang pesat. Banyak masyarakat berbondong-bondong ingin merasakan destinasi wisata baru ini sambil menghilangkan rasa jenuh akibat pandemi covid-19. Akibat ramainya antusias pengunjung, membuat peneliti tertarik mengabil tema skripsi tentang keselamatan dan keamanan pengunjung. Tujuannya untuk mengetahui apakah destinasi wisata Lengkung Langit Lampung sudah menerapkan keselamatan dan keamanan pengunjung dengan baik terkhusus pascapandemi covid-19. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan menggunakan metode observasi objek-objek yang ada sekitar destinasi wisata, metode wawancara dengan informan selaku pengelola destinasi wisata Lengkung Langit, metode dokumentasi dengan mendokumentasikan bahan pendukung penelitian, dan metode kuesioner yang diajukan kepada pengunjung sudah pernah berkunjung ke destinasi wisata Lengkung Langit terkhusus masyarakat Lampung. Dengan metode tersebut menghasilkan data yang akurat sehingga dapat disusun dengan baik oleh peneliti. Hasil penelitian yang sudah dilakukan menunjukkan bahwa keselamatan dan keamanan pengunjung sudah diterapkan dengan baik oleh pengelola destinasi wisata Lengkung Langit. Berdasarkan hasil wawancara dengan informan, data yang diperolah merupakan pernyataan-pernyataan positif. Sedangkan berdasarkan hasil kuesioner yang diajukan kepada pengunjung dan observasi serta dokumentasi yang dilakukan peneliti diperoleh hasil yang positif juga. Namun ada beberapa data yang tidak sesuai dengan pernyataan pengelola dan realitas disekitar wisata. Terkait dengan kualitas sumber daya manusia yang harus ditingkatkan dan standar jobdesk yang harus diterapkan dengan baik. Akan tetapi, hal itu tidak berpengaruh terhadap kenyamanan berwisata karena penerapan keselamatan dan keamanan sudah diterapkan dengan sangat baik.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Student ID Number: | 518101042 |
Uncontrolled Keywords: | Keselamatan dan Keamanan, Kenyamanan Berwisata, Pengunjung |
Subjects: | Tourism > Visitation Health > Public Health > Health, Safety, Job Safety and The Environment |
Divisions: | Pariwisata S-I |
Depositing User: | Bama Suprobojati SIP. |
Date Deposited: | 14 Mar 2023 02:35 |
Last Modified: | 14 Mar 2023 02:35 |
URI: | http://repository.ampta.ac.id/id/eprint/1398 |
Actions (login required)
View Item |